SPEKTAKULER, Pengajian Kitab Tafsir Arab Jawi Karya Tgk Syiah Kuala Bersama Abi Hasbi Albayuni Kembali Digelar
Banda Aceh - Setelah libur selama ramadhan, kini pengajian Kitab Tarjuman Mustafid karya Syaikh Abdurrauf As-Singkili atau lebih dik...

https://www.tastafi.com/2019/06/spektakuler-pengajian-kitab-tafsir-arab.html
Banda Aceh - Setelah libur selama ramadhan,
kini pengajian Kitab Tarjuman Mustafid karya Syaikh Abdurrauf As-Singkili atau
lebih dikenal dengan nama “Teungku Syiah Kuala” kembali digelar di Dayah
Thalibul Huda. Pengajian yang berlangsung setiap malam Sabtu ini seperti biasa
akan diisi oleh Abi Hasbi Albayuni, pimpinan Dayah Thalibul Huda yang juga pimpinan
Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh dan Sekjend Himpunan Ulama Dayah Aceh
(HUDA).
Pengajian yang turut disiarkan oleh RadioQu 93.6 FM Aceh ini akan dimulai setelah sahalat ‘Isya sampai dengan selesai.
Kitab Tarjuman Mustafid karya Teungku Syiah
Kuala merupakan kitab Tafsir bertuliskan Arab Jawi pertama di Nusantara. Kitab
ini ditulis dengan penerjemahan dari kitab Baidhawy. Kitab ini dipelajari dan
diteliti oleh para pakar di berbagai negeri Melayu hingga saat ini.
![]() |
Cover kitab Tarjuman Mustafi karya Tgk Syiah Kuala. Foto: dok pribadi teuku zulkhairi. |
Nama
Syiah Kuala sendiri di Aceh sangat tidak asing di telinga masyarakat Aceh.
Syiah Kuala adalah ulama besar dalam sejarah Aceh yang telah mencapai makam ma’rifatulllah.
Beliau adalah Qadhi Malikul ‘Adil di masa kejayaan kerajaan Aceh Darussalam.
Nama Syiah Kuala sendiri juga menjadi sangat
familiar di Aceh karena telah “diabadikan” menjadi nama kampus ternama di Aceh,
yaitu Universitas Syiah Kuala.
Pada pengajian perdana (setelah Ramadhan) nanti
malam, Abi Hasbi Albayuni akan membacakan Tafsir Al Mukminun mulai ayat 101.
Yuuuk ramaikan.... [Zulkhairi]